Para siswi SDIT Harapan Umat (HARUM) Jember kembali meraih prestasi di bidang Al-Qur’an. Ada empat siswi berhasil menorehkan prestasi di OPEN HOUSE 9 SMPIT Al-Uswah, Tuban-Jawa Timur. Kompetisi ini diikuti oleh SD/MI se-Indonesia dan diselenggarakan secara daring pada tanggal 30 November sampai dengan 3 Desember 2020.
Tag: sditharumjember
GEMILANG PRESTASI MUSABAQAH AL-QUR’AN SDIT HARUM JEMBER BULAN OKTOBER
SDIT Harapan Umat (HARUM) Jember kembali meraih prestasi di bidang Musabaqah Al-Qur’an. Ada delapan prestasi dari tiga kompetisi yang berhasil diraih oleh para siswi SDIT Harum Jember. Para siswi? Ya, karena seluruh juara adalah siswi yang dibina oleh Ustadzah Rizka Barikah, S.Pd., wali kelas 2 Abu Bakar.
SDIT HARUM JEMBER PANEN PRESTASI MIPA DI MASA PANDEMI
Periode bulan Oktober 2020, SDIT Harapan Umat (HARUM) Jember kembali meraih prestasi nasional di bidang sains dan matematika. Kali ini, ada sembilan kompetisi yang diikuti dan berhasil menyumbangkan raihan prestasi.
Continue readingHASIL UJIAN MUNAQOSYAH TAHFIDZ SDIT HARAPAN UMAT JEMBER PERIODE BULAN SEPTEMBER 2020
Pekan pertama dan kedua Munaqasyah Tahfidz SDIT Harapan Umat (Harum) Jember telah terlaksana. Alhamdulillah, sebagian besar ananda telah lulus dalam ujian pekan pertama dan kedua ini. Tidak hanya juz 30, terdapat beberapa siswa yang diuji juz 29, 1, 2, 3, 4, 5, dan 6.
Continue readingKUKUHKAN HAFALAN SISWA, SDIT HARUM JEMBER GELAR MUNAQASYAH TAHFIDZ
SDIT Harapan Umat (Harum) Jember tengah menggelar kegiatan Munaqasyah Tahfidz. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 07-30 September 2020 akan diikuti siswa siswi yang direkomendasikan oleh pengampu kelas. Mereka adalah anak-anak yang telah menuntaskan minimal juz 30 atau sesuai dengan capaian target kelas. Mereka diuji oleh ustadz dan ustadzah yang merupakan alumni Ma’had Ibnu Katsir Jember.
Continue readingTingkatkan Kualitas Literasi, SDIT Harum Jember Adakan Workshop untuk Guru
Literasi adalah salah satu unggulan program SDIT Harapan Umat (Harum) Jember. Mulai dari program rolling book, pengadaan perpustakaan kelas, peningkatan fasilitas perpustakaan sekolah hingga workshop telah dilaksanakan selama setahun terakhir. Kemampuan literasi yang baik menjadi tolak ukur ketuntasan belajar siswa di SDIT Harum Jember.
Continue readingBangga, Dua Siswi Kelas Takhassus Sains SDIT Harum Jember Raih Prestasi Gemilang
Prestasi membanggakan kembali diraih oleh siswi SDIT Harapan Umat (Harum) Jember. Kali ini, dua siswi dari kelas takhassus sains 3 Ali berhasil meraih prestasi di bidangnya masing-masing. Pertama, ananda Farah Fauziah Zahra (Farah) berhasil meraih juara tiga dalam Kompetisi MIPA jenjang kelas 4 yang diselenggarakan oleh Primagama. Kedua, ananda Clara Zafirah Salsabila (Clara) berhasil meraih juara satu dalam Lomba Family Creation se-Karesidenan Besuki yang diselenggarakan oleh Nutrisari.
Continue readingUkir Sejarah Baru, SDIT Harum Jember Raih Medali di ROSC 2020 & ROC Geometry Series 2020
Prestasi tingkat nasional kembali diraih oleh siswa siswi SDIT Harapan Umat (Harum) Jember. Kali ini, prestasi diraih pada dua ajang kompetisi nasional yaitu Read1 Online Science Competition (ROSC 2020) dan Read1 Online Competition (ROC) Geometry Series 2020. Keduanya diselenggarakan oleh Kualita Pendidikan Matematika & IPA (KPM) bekerjasama dengan Harian Republika secara daring serentak se-Indonesia.
Borong Sepuluh Medali, Siswa Siswi SDIT Harum Jember Berjaya di HKIMO 2020
Awal tahun ajaran 2020/2021 menjadi saat yang membahagiakan bagi seluruh warga SDIT Harum Jember. Pasalnya, sepuluh siswa berhasil mendapatkan prestasi berupa sepuluh medali di ajang HKIMO 2020 (Hong Kong International Mathematical Olympiad 2020). Kompetisi ini diadakan oleh Hong Kong Mathematical Olympiad Team Team Leader.
Continue readingLuar Biasa, SDIT Harum Jember Borong Medali di IKMC 2020
Masa pandemi memang belum usai. Namun, siswa siswi SDIT Harapan Umat (Harum) Jember kembali memborong prestasi di bidang Matematika & IPA (MIPA). Kali ini, lima siswa siswi berhasil meraih prestasi di ajang International Kangaroo Mathematics Contest (IKMC) yaitu kompetisi matematika yang diselenggarakan oleh Kualita Pendidikan MIPA (KPM) bekerjasama dengan Association Kangourou Sans Frontières. IKMC diselenggarakan di 92 negara oleh satu operator resmi dan menjadi kompetisi level nasional. Untuk tahun ini, IKMC 2020 diselenggarakan secara daring.