Di masa pandemi ini SDIT Harapan Umat melucurkan inovasi program untuk mengatasi kejenuhan siswa-siswi dalam aktivitas pembelajaran yang terbatas saat ini, Program tersebut yaitu Program Jum’at Ceria.
Program ini merupakan kegiatan yg disiarkan langsung melalui media sosial daring. Di Jum’at Ceria ada beragam kegiatan yang mengasyikkan. Mulai dari senam bersama, al-matsurat Bersama, penampilan demo sains, penampilan craft memasak , pembacaan puisi dll.
Kegiatan-kegiatan tersebut langsung ditampilkan oleh Bapak/Ibu dewan guru SDIT Harapan Umat sehingga semakin membuat kegiatan ini semakin menarik dan sangat sayang untuk dilewatkan
Jum’at Ceria rutin dilaksanakan setiap hari jum’at pagi dimulai pada pukul 07:30 sampai dengan pukul 08:30 dan ditayangkan langsung melalui media daring Youtube SDIT Harum Jember.






